Mengapa Mulut Terasa Pahit Saat Berpuasa? Ternyata Ini 5 Penyebabnya
Rasa pahit dalam mulut bisa mengisyaratkan penyakit serius, seperti masalah ginjal, penyakit hati, diabetes yang tidak terdiagnosis,....
Penulis: khairunnisa | Editor: khairunnisa
TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Selain lapar dan haus, mulut yang terasa pahit adalah “keluhan” yang seringkali terlontar saat puasa.
Rasa pahit dalam mulut bisa mengisyaratkan penyakit serius, seperti masalah ginjal, penyakit hati, diabetes yang tidak terdiagnosis, hingga kanker tertentu.
Tapi sejumlah alasan ini tidak umum, dan biasanya akan disertai serangkaian gejala lain.
Tapi jika Anda sehat-sehat saja, penyebab mulut terasa pahit saat puasa biasanya tidak berbahaya — bisa jadi, keteledoran Anda yang jadi biang keladinya.
Apa penyebab mulut terasa pahit saat puasa?
1. Kurang asupan cairan
Dilansir dari hellosehat.com, rasa pahit di lidah terjadi karena produksi air liur yang berkurang akibat tubuh yang kekurangan cairan selama berpuasa.
Kelenjar liur dalam mulut menjadi kering karena tubuh “terpaksa” untuk memusatkan penumpukan cairan di tempat lain yang lebih membutuhkannya.
Baca: Kerap Digempur Israel, Gaza Tetap Kirimkan Doa Untuk Keselamatan Indonesia, Begini Isinya
Akibatnya, jumlah oksigen di mulut juga ikut menurun sehingga memicu pertumbuhan bakteri anaerob.
Bakteri-bakteri tersebut memproduksi sulfur yang menyebabkan bau tidak sedap dan rasa pahit di lidah.
2. Jarang gosok gigi
Mulut merupakan rongga yang hangat dan lembap, tempat yang ideal untuk bakteri bertumbuh kembang.
Jika Anda tidak teratur menyikat gigi dan membersihkannya secara teratur, maka bakteri dan kuman bisa berkumpul di mulut.
Hasilnya bisa berupa masalah gigi dan gusi seperti gingivitis, periodontitis, dan infeksi gigi.
Nah, ini mungkin yang menjadi penyebab mulut Anda terasa pahit saat puasa.
Baca: Ini 3 Titik Rawan Tindak Kriminal di Sekitar Terminal Kampung Rambutan Selama Masa Mudik
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bogor/foto/bank/originals/mulut_20180610_160227.jpg)