Bogor Istimewa
Kabupaten Bogor Istimewa Dan Gemilang

Info Kesehatan

Kebanyakan Minum Ini Tiap Malam, Kandung Kemih Seorang Pria Pecah, Dokter Ungkap soal Tahan Kencing

Menurut keterangan, kejadian nahas itu bermula dari minum bir Alkohol sebanyak lebih dari 10 botol dalam satu malam.

Editor: Yuyun Hikmatul Uyun
istock
ilustrasi minuman alkohol 

Menurut petugas medis, Alkohol bisa menekan pusat saraf yang menumpulkan perasaan buang air kecil atau kencing.

Dengan kata lain, Hu tidak sadar jika dia seharusnya buang air kecil atau kencing dan justru menahannya kurang lebih selama 18 jam.

Setelah urin penuh, ini dikombinasikan dengan kandung kemih yang dikelilingi lemak dan tulang menyebabkan dinding menjadi lebih tipis dan membuatnya pecah.

hasil tes rontgen
hasil tes rontgen ()

Dengan demikian, disimpulkan bahwa penyebab kandung kemihnya pecah adalah karena menahan kencing dalam waktu yang lama.

Hal ini menjadi peringatan bagi kita semua yang seringkali menahan air kencing dalam waktu yang lama.

Normalkah Sering Kencing saat Hamil Muda? Ini Penjelasan Lengkapnya

Menut NHS, kandung kemih normal seseorang dapat menahan satu liter (500 ml) urin, dan harus dikosongkan setiap hari, tiga hingga empat jam.

"Anda harus buang air kecil setiap empat hingga enak jam sekali, jika Anda terlalu lama menahan kencing, ada konsekuensinya," kata Dr Lauren Streicher dikutip dari Daily Star.

Lauren menambahkan, "Otot dasar panggul berkonsentrasi secara terkoordinasi untuk membantu Anda melepaskan kencing dan menahannya.

"Tetapi jika Anda terus menerus menahan urin, Anda dapat berakhir dengan beberapa disfungsi otot dasar panggul Anda," katanya.

Artikel ini tayang di iNTISARI - Gara-gara Kebanyakan Minum Minuman Ini, Seorang Pria Kandung Kemihnya 'Meledak', Dokter Ungkap Penyebabnya Seringkali Kita Lakukan

Sumber: Intisari
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved