Pengumuman Terbaru, Seleksi CPNS Bakal Dibuka Kembali pada 2021 dengan Formasi Terbatas
Sebelumnya, Tjahjo menegaskan alasan peniadaan seleksi CPNS pada tahun ini, karena rangkaian seleksi CPNS 2019-2020 baru saja selesai.
TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Pemerintah tidak akan membuka tes seleksi calon pegawai negeri sipil ( CPNS) pada 2020.
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi ( Menpan RB) Tjahjo Kumolo mengatakan, seleksi CPNS akan dibuka kembali pada 2021 dengan formasi terbatas.
“Tahun 2020 tidak mengadakan penerimaan CPNS. Nanti pada 2021 itu pun (sifatnya) terbatas,” ujar Tjahjo sebagaimana dikutip dari tayangan di YouTube Kemenpan RB, Rabu (12/8/2020).
"Sementara tahun ini pemerintah akan fokus pada penuntasan seleksi CPNS tahun anggaran 2019," lanjutnya.
Tjahjo menuturkan, seleksi CPNS pada 2021 bersifat terbatas dan menyesuaikan dengan kebutuhan pemerintah.
• Cara Daftar Ulang Sebelum Ikuti SKB CPNS 2019, Hari Ini Terakhir !
• Pengumuman Terbaru CPNS 2019, Peserta Diminta Isolasi Mandiri 14 Hari Sebelum Tes SKB
• Meski Ada Virus Corona, Tes SKB CPNS 2019 Kemungkinan Tetap Dilaksanakan
Terlebih, banyak kementerian yang tidak akan menambah pegawai.
“(Kuotanya) Sesuai kebutuhan. Sudah mulai banyak kementerian yang tidak menambah pegawai lagi,” tutur Tjahjo.
Sebelumnya, Tjahjo menegaskan alasan peniadaan seleksi CPNS pada tahun ini, karena rangkaian seleksi CPNS 2019-2020 baru saja selesai.
Kemudian, para calon PNS yang telah terseleksi belum semuanya dilantik karena ujian wawancara dan lain-lain ditunda.
"Sebab, ada pandemi Covid-19. Maka, alokasi 2020 dialihkan untuk 2021," tutur Tjahjo.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Menpan RB: Seleksi CPNS Dibuka Kembali pada 2021 dengan Formasi Terbatas", .
Penulis : Dian Erika Nugraheny
Editor : Kristian Erdianto
Baby Ukkasya Mendadak Kejang-kejang, Irwansyah Panik, Ini Penjelasan Dokter soal Penyebabnya |
![]() |
---|
Dikalahkan Persija Jakarta Lewat Adu Penalti, Ini Respon Pelatih PSM Makassar |
![]() |
---|
Tetangga Ungkap Sosok Pelaku Pemukulan Terhadap Perawat di Rumah Sakit: Dia Mualaf |
![]() |
---|
Fakta Adik Bunuh Kakak Kandung Jelang Buka Puasa, Ibunda Histeris Lihat Anak Duel Hingga Tewas |
![]() |
---|
Kabar Terbaru Perawat Vs Keluarga Pasien, Istri Masih Ngotot: Suami Terancam 2 Tahun Penjara |
![]() |
---|