Bogor Istimewa
Kabupaten Bogor Istimewa Dan Gemilang

Artis Terjerat Narkoba

Anji Terjerat Narkoba, Proyek Musiknya Ikut Tertunda, Sahabat Ungkap Kondisinya saat Ini

Anji ditangkap terkait penyalahgunaan narkoba hingga kini telah ditetapkan sebagai tersangka. Imbasnya ada proyek musiknya tertunda.

Penulis: Mohamad Afkar S | Editor: Vivi Febrianti
Warta Kota/Arie Puji Waluyo
Musisi Anji (41) penuhi panggilan penyidik Polda Metro Jaya, terkait laporan dari Muannas Alaidid - Penyanyi Anji ditangkap atas dugaan kasus narkoba berjenis ganja, polisi lakukan pemeriksaan intensif. 

Mengenai nasib Anji dalam karier bermusik, Ade belum mau berkomentar banyak.

"Kita liat dulu ininya aja. Ikutin prosesnya," pungkasnya.

Sebelumnya diberitakan, Anji mengaku memakai ganja sejak September 2020.

Namun, polisi masih menyelidiki alasan dan motif Anji mengonsumsi barang haram tersebut.

"Masih kami dalami kalau untuk alasannya. Kalau motifnya masih materi dalam pemeriksaan kami, jadi belum bisa saya sampaikan sekarang," ujar Kasat Narkoba Polres Jakarta Barat AKBP Ronaldo Maradona.

Saat diperiksa, Anji mengaku menyimpan narkoba di dua tempat.

Baca juga: Ditetapkan sebagai Tersangka Penyalahgunaan Narkoba, Ini Nyanyian Anji Soal Ganja ke Polisi

Baca juga: Anji Ditetapkan sebagai Tersangka Penyalahgunaan Narkoba, Ngaku Simpan Ganja di Bandung

Pertama, ganja itu ditemukan saat Anji ditangkap sendirian di studio musiknya di Cibubur, Jakarta Timur.

Setelah pengembangan, Anji mengaku juga menyimpan ganja itu di rumahnya di Bandung, Jawa Barat.

“Hasil pengembangan jadi dari pemeriksaan yang bersangkutan koperatif. Dia menjelaskan ‘saya ada juga menaruh narkotika itu di Bandung’. Jadi yang itu menunjukan,” kata Ronaldo.

Namun, Ronaldo tak menyebut berapa banyak barang bukti ganja milik Anji yang diamankan pihak kepolisian.

Dia mengapresiasi sikap kooperatif Anji dalam menjalani pemeriksaan sehingga bisa didapati seluruh barang bukti tersebut.

Adapun Anji mengaku mendapatkan ganja itu dari hasil memesan secara online melalui media sosial.

Ronaldo mengatakan, pihak kepolisian masih mendalami dan mencari siapa saja pemasok ganja hingga bisa ke tangan Anji.

Diakuinya untuk menyelidik hal itu memang tidaklah mudah.

Namun, pihak kepolisian sampai saat ini masih dalam upaya membongkar jaringan pemasok ganja ke Anji yang rata-rata pengedarannya via media sosial.

Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved