Bogor Istimewa
Kabupaten Bogor Istimewa Dan Gemilang

Kabar Duka

Perjalanan Hijrah Ki Joko Bodo Sebelum Wafat, Taubat dari Paranormal hingga Ingin Bangun 99 Masjid

Memutuskan untuk meninggalkan dunia paranormal, Ki Joko Bodo dikabarkan sakit parah hingga tak bisa berjalan.

Penulis: khairunnisa | Editor: Damanhuri
Youtube
Perjalanan hijrah Ki Joko Bodo sebelum meninggal dunia. Mendiang sempat ungkap penyesalan dosa masa lalunya hingga akhirnya rajin beribadah 

Tak hanya itu, Ki Joko Bodo juga bercita-cita ingin membangun 99 masjid.

"Aku meniatkan wakaf tanahku untuk dijadikan masjid. Rencanaku ingin membangun 99 masjid, namanya asmaul husna, cita-citaku seperti itu," ucap Ki Joko Bodo seraya tersenyum.

Ucapan Duka Cita Artis

Proses taubat Ki Joko Bodo juga turut disaksikan sahabatnya sesama paranormal.

Perjalanan hijrah Ki Joko Bodo sebelum meninggal dunia. Mendiang sempat ungkap penyesalan dosa masa lalunya hingga akhirnya rajin beribadah
Perjalanan hijrah Ki Joko Bodo sebelum meninggal dunia. Mendiang sempat ungkap penyesalan dosa masa lalunya hingga akhirnya rajin beribadah (Youtube)

Membagikan kabar duka Ki Joko Bodo meninggal dunia. Ki Prana Lewu pilu.

Melalui laman media sosialnya, Ki Prana Lewu pun mengurai kesaksian atas kesolehan almarhum Ki Joko Bodo.

"Innalillahi wa inna ilaihi rajiun, Selamat jalan Ki Joko Bodo. Semoga amal ibadahmu diterima di sisi Allah SWT Aamiin yra. Saya menjadi saksi bahwa saat adzan tiba, almarhum langsung berada di mushola untuk melaksanakan sholat," ucap Ki Prana Lewu.

Selain Ki Prana Lewu, Mbah Mijan juga mengurai ucapan duka cita.

"Innalillahiwainnailaihirojiun, selamat jalan Ki Joko Bodo. Beliau adalah pribadi yang menginspirasi, Husnul Khotimah, Al-Fatihah, Aamiin," tulis Mbah Mijan di Twitter-nya.

Baca berita lain TribunnewsBogor.com di Google News 

Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved