Warga Bojonggede Bogor Penasaran Lihat Proses Penjinakan Bom di Kampungnya: Baru Pertama Liat Granat

Proses penjinakan tersebut dilakukan dengan cara diledakkan di tempat yang aman. Salah satu warga mengaku ingin melihat secara langsung proses

Penulis: Muamarrudin Irfani | Editor: Reynaldi Andrian Pamungkas
TribunnewsBogor.com/Muamarrudin Irfani
Warga berbondong-bondong ingin melihat proses penjinakan bom di Kampung Pondok Manggis, Desa Bojong Baru, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, Selasa (20/12/2022). 

Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Muamarrudin Irfani

TRIBUNNEWSBOGOR.COM, BOJONGGEDE - Warga Kampung Pondok Manggis, Desa Bojong Baru, Kecamatan Bojonggede, Kabupaten Bogor berbondong-bondong ingin melihat proses penjinakan granat.

Baik usia muda maupun tua berkumpul didekat lokasi penjinakan bom yang dilakukan oleh tim Gegana dari Korps Brimob Kelapa Dua, Jakarta.

Proses penjinakan tersebut dilakukan dengan cara diledakkan di tempat yang aman.

Salah satu warga mengaku ingin melihat secara langsung proses penjinakan granat yang ditemukan di kampungnya.

"Iya saya pengen liat penasaran," ujar Nonon (63) saat dijumpai TribunnewsBogor.com, Selasa (20/12/2022).

Baca juga: Kesaksian Warga Bojonggede Bogor Mengenai Granat Nanas yang Ada di Pemakaman

Menurutnya, penemuan granat ini merupakan hal yang pertama kali terjadi di kampungnya.

"Dari dulu saya tinggal di sini masih banyak pohon bambu, baru yang pertama kali ada kayak ginian (granat)," katanya.

Meski begitu, petugas keamanan baik dari kepolisian, TNI hingga penjinak bom menghimbau kepada masyarakat agar tidak melihat proses penjinakan dari jarak dekat.

Diwartakan sebelumnya, benda yang diduga granat tersebut pertama kali ditemukan oleh warga saat beristirahat menggali makam sekira pukul 13.00 WIB, Selasa (20/12/2022)

Karena merasa khawatir akan benda asing tersebut, akhirnya warga melaporkan kepada pihak berwajib, dan saat ini telah dilakukan penanganan oleh Tim penjinak bom.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved