Tawuran Pelajar Bogor dan Bekasi Pecah di Cileungsi, Videonya Viral
Saat dikonfirmasi wartawan, pihak Kepolisian membenarkan adanya peristiwa tawuran ini.
Penulis: Naufal Fauzy | Editor: Damanhuri
Laporan Wartawab TribunnewsBogor.com, Naufal Fauzy
TRIBUNNEWSBOGOR.COM, CILEUNGSI - Beredar video tawuran yang disebut-sebut terjadi di wilayah Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor.
Dalam narasi yang beredar di media sosial, disebutkan tawuran ini terjadi Jalan Raya Narogong, Pangkalan 12, pada Selasa (30/1/2024) malam.
Dalam video tawuran ini terlihat ada dua kubu yang saling serang di jalan umum menggunakan senjata tajam jenis celurit dan pedang.
Diperkirakan ada puluhan orang yang terlibat tawuran ini dan di video terlihat kerumunan tawuran kedua kubu ini cukup banyak.
Saat dikonfirmasi wartawan, pihak Kepolisian membenarkan adanya peristiwa tawuran ini.
"Dari hasil penjelasan Polsek Cileungsi, benar dari hasil tayangan video yang beredar dan hasil cek lokasi TKP yang diduga adanya aksi tawuran terjadi sekira pukul 19.00 WIB," kata Kasi Humas Polres Bogor Iptu Desi Triana dalam keterangannya kepada wartawan.
Kata dia, tawuran tersebut diduga tawuran antar sekolah swasta dari pelajar Bekasi dan Cileungsi Bogor.
Polisi juga telah mengecek sejumlah rumah sakit di sekitaran lokasi tawuran ini dan sementara ini tak ditemukan adanya korban dari dugaan tawuran tersebut.
"Kepolisian masih terus mencari keberadaan dari diduga para pelajar tersebut," kata Iptu Desi Triana.
Pengecekan Polisi, kata dia, juga akan dilakukan ke sekolah-sekolah di sekitar wilayah Cileungsi ini.
| Tak Hanya Perpindahan Penduduk, Mentrans Ingin Transmigrasi Ciptakan Ekonomi Inklusif Berkelanjutan | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| 10 Kontrakan di Cileungsi Bogor Hangus Dilalap Api, Penyebab Diduga Akibat Konsleting Listrik | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Evaluasi Uji Coba CFD di Jalan Tegar Beriman, Dishub Kabupaten Bogor Incar Retribusi Parkir | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Mobil Pick Up dan Truk Terlibat Kecelakaan di Puncak Bogor, Pengemudi Luka | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Prediksi Cuaca Senin 27 Oktober 2025, Waspada Hujan Petir dan Lebat Landa Bogor Kabupaten dan Kota | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|

                
												      	
												      	
												      	
												      	
												      	
				
			
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.