Pemilu 2024, Mantan Bupati Bogor hingga Fadli Zon akan Lakukan Pencoblosan di Cisarua Bogor
368 Tempat Pemungutan Suara (TPS) tersebar di 9 Desa dan 1 Kelurahan di Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor.
Penulis: Wahyu Topami | Editor: Damanhuri
Laporan wartawan TribunnewsBogor.com Wahyu Topami
TRIBUNNEWSBOGOR.COM, CISARUA - 368 Tempat Pemungutan Suara (TPS) tersebar di 9 Desa dan 1 Kelurahan di Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor.
Ratusan TPS tersebut nantinya akan dikunjungi puluhan ribu pemilih di seluruh Kecamatan Cisarua.
"Jumlah pemilih ada 91.747 DPT (Daftar Pemilih Tetap)," kata Penanggung Jawab Data dan Informasi Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Cisarua, Rafly, Rabu (7/2/2024).
Dari puluhan ribu DPT itu, Rafly mengatakan tidak ada satupun Migrasi Internasional yang ikut memilih dalam Pemilu 2024.
"Selama ini si belum terdeteksi ya ada WNA (Warga Negara Asing) yang berpindah negara dan memilih, belum ada semuanya WNI (Warga Negara Indonesia)," ungkapnya.
Tetapi ia memastikan ada beberapa tokoh politik lokal Kabupaten Bogor maupun Nasional yang ikut memilih di Cisarua.
Seperti mantan Bupati Bogor, Iwan Setiawan dan anggota DPR RI, Fadli Zon.
"Untuk Cisarua Insyaallah ada dari DPR RI (Fadli Zon), yang akan memilih di Cisarua, untuk yang pejabat lainnya ada ketua DPD Golkar, Wawan Hikal Kurdi dan dan ketua DPC Gerindra Iwan Setiawan," tandasnya.
Tempat Pemungutan Suara
Fadli Zon
Iwan Setiawan
TribunnewsBogor.com
Wawan Hikal Kurdi
Rafly
WNA
Cisarua
Bupati Bogor
Pemilu 2024
Torehkan Prestasi di Tingkat Jawa Barat, Pramuka Kabupaten Bogor Sabet Dua Penghargaan Sekaligus |
![]() |
---|
Sebut Sungai Ciliwung Tercemar, Menteri LH Turun Langsung Bersihkan Hulunya di Kawasan Puncak Bogor |
![]() |
---|
Perjuangan Panjang Dokter di Kabupaten Bogor, Dilantik Jadi PPPK Usai 4 Tahun Mengabdi |
![]() |
---|
Peringati Hari Kesaktian Pancasila, Bupati Bogor Ajak Masyarakat Amalkan Nilai-Nilai Pancasila |
![]() |
---|
Kronologi Pria di Nanggung Bogor Hanyut Saat Cari Pakan Kambing, Terperosok Saat Sebrangi Sungai |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.