Pemilu 2024

Tim Pemenangan Klaim Suara Caleg Yane Ardian Lebih Unggul dari Sekjen PAN, Eddy Soeparno Kedua

berdasarkan hasil rekapitulasi suara form C1 internal suara Yane Ardian berada diangka 87,84 persen. 

|
Penulis: Rahmat Hidayat | Editor: Damanhuri
TribunnewsBogor.com/Rahmat Hidayat
Juru bicara tim pemenangan Yane Ardian, Toto Sugiarto saat menggelar konpres di Pendopo Enam, Selasa (21/2/2024) kemarin. 

Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Rahmat Hidayat

TRIBUNNEWSBOGOR.COM, BOGOR TIMUR - Tim pemenangan caleg DPR RI Dapil Jabar III Yane Ardian mengklaim suara istri dari Wali Kota Bogor, Bima Arya lebih unggul dari Sekjen PAN, Eddy Soeparno pada Pemilu 2024.

Juru bicara tim pemenangan Yane, Toto Sugiarto mengatakan, berdasarkan hasil rekapitulasi suara form C1 internal suara Yane Ardian berada diangka 87,84 persen. 

Hasil tersebut setelah penghitungan 2.559 Tempat Pemungutan Suara (TPS) wilayah Kota Bogor dari 2.913 TPS.

"Ada 354 TPS yang belum terinput. Hasil internal Kota Bogor Teh Yane posisi pertama PAN untuk Jabar 3 total 22.791 suara. Posisi berikutnya PAN 20.818 suara yaitu Sekjen PAN Eddy Soeparno," ungkapnya.

Menurut Toto. suara paling banyak Yane diperoleh dari wilayah Bogor Barat.

“Suara teh Yane yang paling banyak menyumbangkan Bogor Barat 5.525 suara, kemudian Bogor Utara dengan 4.859 suara,” ungkapnya saat menggelar konpres di Pendopo 6, pada Selasa (20/2/2024) petang kemarin.

Ia juga mengaku heran, sebab saat ini malah berbalik yang berada diposisi teratas menjadi Sekjen PAN, Eddy Soeparno.

Sedangkan, sebagian suara Yane Ardian diduga hilang dalam real count KPU sehingga ia menempati posisi kedua.

“Kami belum mendapatkan jawaban pasti dari KPU pusat dan penjelasan logis KPU kenapa suara bisa hilang gitu,” kata Toto Sugiarto.

Toto melanjutkan, pihaknya sudah menempuh segala cara untuk mengetahui hal ini secara pasti.

“Upaya hari ini kami masih mempertanyakan suara kami yang hilang di KPU. Kami juga bertanya ke KPU Kota namun dari KPU dialihkan ke pusat. Sebab si Rekap ini datanya dimiliki pusat katanya,” jelasnya.

Meski begitu, ia belum mendetailkan langkah apa kedepannya yang akan ditempuh oleh tim pemenangan Yane ini.

“Untuk langkah selanjutnya kami akan bicarakan di tim internal apa langkah selanjutnya,” ungkapnya.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved