Kasus Vina Cirebon
Ucapan Pegi Setiawan Saat Bertemu Aep, Bujuk Agar Bicara Jujur Soal Kasus Vina Meski Taruhkan Nyawa
Bujukan Pegi Setiawan Agar Aep Keluar Persembunyian, Dukung Bicara Jujur Soal Kasus Vina Meski Pertaruhkan Nyawa
Penulis: Sanjaya Ardhi | Editor: Ardhi Sanjaya
TRIBUNNEWSBOGOR.COM -- Pegi Setiawan sudah menyiapkan bujukan agar Aep mau keluar dari persembunyiannya.
Pegi Setiawan bakal menguatkan Aep agar mau berkata jujur soal kasus Vina Cirebon.
Pegi Setiawan juga memberi motivasi agar Aep berani berkata yang sebenarnya tentang kasus Vina Cirebon meski mempertaruhkan nyawa.
Keberadaan Aep hingga kini menjadi misterius setelah Pegi Setiawan dibebaskan.
Kesaksian Aep soal melihat Pegi Setiawan dalam gerombolan pelaku pembunuhan Vina dan Eky ternyata tak terbukti.
Pegi Setiawan terbukti berada di Bandung saat Eky dan Vina tewas di Jembatan Talun Cirebon pada Sabtu 27 Agustus 2016.
Kini Aep telah dilaporkan ke Bareskrim Polri atas tuduhan memberi keterangan palsu dalam kasus Vina Cirebon.
Pengacara Pegi Setiawan, Sugianti Iriani mengatakan ia akan lapor polisi ketika mengetahui keberadaan Aep.
"Ya kalau ad Aep saya lapor polisi bahwa Aep bisa menjelaskan apa yang dia sampaikan dalam BAP itu tidak benar atau mencabut BAP yang tidak benar itu," kata Sugianti Iriani.
Sugianti Iriana mendapat informasi bahwa Aep hanya tinggal di kos saat di Cirebon.
Sebenarnya Aep berasal dari Bekasi.
"Informasi masyarakat bukan orang Saladara, Aep orang Bekasi di situ hanya kos, bisa aja pulang ke Bekasi atau kemana saya gak tahu," katanya.
Ada dugaan bahwa keberadaan Aep menjadi misterius karena disembunyikan pihak tertentu.
"Ya bisa disembunyikan karena dia memberi keterangan tidak benar itu pasti ada orang di belakangnya, masa dia berani mengatakan hal yang tidak sesuai fakta. Kita tidak tahu siapa yang di belakangnya Aep," katanya.
Dia menduga bahwa sebenarnya Aep memberi keterangan palsu soal kasus Vina Cirebon karena ada desakan dari seseorang.
| Nasib Miris Terpidana Kasus Vina Cirebon Usai PK Ditolak MA, Kondisi Sudirman Memprihatinkan |
|
|---|
| Ucil Mendadak Ciut Usai MA Tolak PK Kasus Vina Cirebon, Kini Tak Berani Lawan Iptu Rudiana |
|
|---|
| Cerita Widi Mimpi Bertemu Vina Saat Sidang PK Saka Tatal, Bisikannya Jadi Pertanda Putusan MA |
|
|---|
| PK Terpidana Kasus Vina Cirebon Ditolak, Penasihat Ahli Kapolri Lega: Polisi Tidak Perlu Repot Lagi |
|
|---|
| Imbas Keputusan Mahkamah Agung, Ayah Terpidana Kasus Vina Cirebon Ngebatin, Berat Badan Turun 7 Kg |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.