Kasus Vina Cirebon
Sok Tahu Soal Kasus Vina Cirebon, Sekarang Aep Ketakutan Sendiri, Iptu Rudiana Lepas Tangan
Iptu Rudiana, ayah kandung almarhum Eky dicecar berbagai pertanyaan yang dilontarkan Hotman Paris.
Penulis: yudistirawanne | Editor: Yudistira Wanne
TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Iptu Rudiana, ayah kandung almarhum Eky dicecar berbagai pertanyaan yang dilontarkan Hotman Paris.
Pernyataan Iptu Rudiana selama ini paling ditunggu publik.
Sebab, Iptu Rudiana disebut mengetahui peristiwa kasus Vina Cirebon.
Kini Iptu Rudiana tak lagi ragu menampakkan dirinya sekaligus memberi beragam keterangan.
Saat konferensi pers yang diadakan kuasa hukum keluarga almarhumah Vina di Jakarta, beberapa waktu lalu, Hotman Paris bertanya sejumlah hal.
"Dari mana kenal Dede dan Aep sampai tahu dia adalah saksinya?" ujar Hotman Paris dilihat TribunnewsBogor.com, Kamis (1/8/2024).
Rudiana menjelaskan tidak melihat adanya CCTV yang mengarah ke TKP, sementara Aep dan Dede terlihat di tempat cuci steam.
"Kemudian ada Dede dan Aep depan cuci steam. Terus disamperin. Semua orang ditanya tapi Aep dan Dede yang kasih info,” kata Rudiana.
Lebih lanjut, Iptu Rudiana pun mengatakan penangkapan para terpidana kasus tersebut bukan rekayasa, melainkan kesaksian Aep dan Dede.
Dia menerangkan dari kesaksian tersebut, penyidik kepolisian lantas mengembangkan ke penyidikan.
“Saya mendasari informasi saudara Aep dan Dede yang melihat ada upaya penganiayaan dan pengejaran. Dilihatkan foto motor yang ada di Polsek Talun," jelasnya.
Rudiana mengungkapkan Aep mengaku mengetahui wajah para pelaku yang saat ini menjadi terpidana.
"Info Aep hafal orangnya. Saya tukar nomor sama Aep. Aep menginfokan orang yang ribut-ribut kumpul di sekitar SMP 11. Saya ke sana baik-baik untuk mengajak mereka ikut ke kantor. Sudah di kantor, mereka mengakui mereka yang melakukan. Itu dasar tersebut,” paparnya.
Aep tertekan
Sementara itu, Aep, saksi dalam kasus Vina Cirebon hidupnya merasa tertekan usai wakil rakyat ikut turun tangan menginterogasi.
| Nasib Miris Terpidana Kasus Vina Cirebon Usai PK Ditolak MA, Kondisi Sudirman Memprihatinkan |
|
|---|
| Ucil Mendadak Ciut Usai MA Tolak PK Kasus Vina Cirebon, Kini Tak Berani Lawan Iptu Rudiana |
|
|---|
| Cerita Widi Mimpi Bertemu Vina Saat Sidang PK Saka Tatal, Bisikannya Jadi Pertanda Putusan MA |
|
|---|
| PK Terpidana Kasus Vina Cirebon Ditolak, Penasihat Ahli Kapolri Lega: Polisi Tidak Perlu Repot Lagi |
|
|---|
| Imbas Keputusan Mahkamah Agung, Ayah Terpidana Kasus Vina Cirebon Ngebatin, Berat Badan Turun 7 Kg |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bogor/foto/bank/originals/Iptu-Rudiana-mengaku-jika-polisi-menangkap-terpidana-kasus-Vina-Cirebon-berdasarkan-keterangan-Aep.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.