Bogor Istimewa
Kabupaten Bogor Istimewa Dan Gemilang

Dinkes Kota Bogor Gencarkan Pemberian Vitamin A di Bulan Agustus Untuk Cegah Stunting pada Anak

Sebanyak 68.478 balita (94.27%) dari 72.928 sasaran balita di Kota Bogor mendapat Vitamin A bulan Februari Tahun 2024.

Editor: khairunnisa
Istimewa
Dinkes Kota Bogor saat melakukan aktivitas pemberian vitamin A di bulan Agustus di Puskesmas guna mencegah stunting pada anak 

TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Pemerintah telah menetapkan stunting sebagai isuprioritas nasional dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2020-2024.

Percepatan penurunan stunting penting untuk menciptakan Generasi yang berkualitas dan berdaya saing.

Stunting merupakan adanya hambatan pada tumbuh kembang anak yang sering terjadi pada anak-ana kbalita.

Stunting ditandai dengan kondisi balita yang memiliki tinggi badan kurang dari balita lain seusianya atau memiliki tinggi badan di bawah standard pertumbuhan.

Sebagai suatu permasalahan kesehatan, stunting termasuk dalam gangguan pertumbuhan yang diakibatkan karena tidak sesuainya jumlah asupan gizi yang harus diterima dan kurangnya kualitas gizi tersebut.

Masalah kesehatan ini akan menyebabkan terganggunya tumbuh kembang anak, terutama dalam 1.000 hari pertama kehidupan (HPK).

Stunting juga dapat menyebabkan anak mudah terkenainfeksi, serta berisiko terjangkit penyakit tidak menular seperti, diabetes, hipertensi, dan obesitas.

Pemberian gizi yang seimbang sesuai kebutuhan baik kualitas dan kuantitas diperlukan sebagai salah satu langkah pencegahan terjadinya stunting.

Selain kebutuhan zat gizi makro seperti karbohidrat, protein, dan lemak, balita membutuhkan asupan zat gizi mikro seperti vitamin dan mineral.

Salah satu program rutin Kementerian Kesehatan dalam memenuhi kebutuhan zat gizi mikro tersebut adalah pemberian vitamin A pada balita.

lihat fotoDinkes Kota Bogor saat melakukan aktivitas pemberian vitamin A di bulan Agustus di Puskesmas guna mencegah stunting pada anak
Dinkes Kota Bogor saat melakukan aktivitas pemberian vitamin A di bulan Agustus di Puskesmas guna mencegah stunting pada anak

Vitamin A adalah salah satu zat gizi esensial yang dibutuhkan balita untuk dapat tumbuh dan berkembang dengan baik.

Vitamin A dalam tubuh menstimulasi produksi seldarah putih yang berperan dalam pembentukan tulang, menjaga dan mendukung pertumbuhan sel-sel tubuh, serta meningkatkan daya tahan tubuh.

Sumber vitamin A didapatkan dari sayuran berdaun hijau, tomat, wortel, buah, hatisapi, minyak ikan, telur, dan lain sebagainya.

Penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi beragam bahan makanan yang kaya akan vitamin A, khususnya buah dan sayur, dapat melindungi tubuh dari berbagai penyakit.

Sayangnya, hanya 5 dari 10 baduta (anak usia bawah dua tahun atau umur 0-24 bulan di mana masa pada masa ini anak mengalami periode pertumbuhan emas) yang mengonsumsi makanan beragam (Survei Status Gizi Indonesia, 2021).

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
KOMENTAR

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved