Yakin Ridwan Kamil Tak Akan Lawan Kotak Kosong, Gerindra: Nanti Akan Kelihatan
Sufmi Dasco Ahmad meyakini bahwa mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (RK) tidak akan melawan kotak kosong pada Pilkada Jakarta 2024.
TRIBUNNEWSBOGOR.COM -- Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad meyakini bahwa mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (RK) tidak akan melawan kotak kosong pada Pilkada Jakarta 2024.
Namun, kepastian terkait hal tersebut akan terlihat setelah pengumuman nama calon wakil gubernur (cawagub) pendamping RK pada 19 Agustus.
"Kita akan umumkan (nama cawagub RK) tanggal 19, dan dinamikanya juga akan kelihatan nanti antara tanggal 18-19. Apakah itu nanti kotak kosong. Tapi saya yakin tidak kotak kosong," ujar Dasco di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (14/8/2024).
Dasco juga memastikan akan ada lebih dari dua parpol yang akan bergabung dengan Koalisi Indonesia Maju (KIM).
Kepastian soal parpol yang bergabung dengan KIM juga dapat dilihat pada 19 Agustus.
"Nanti tanggal 19 bisa dilihat. (Ada) Lebih dari dua (parpol) malah," katanya.
Sebelumya, Dasco menyatakan bahwa KIM "Plus" telah sepakat untuk mengumumkan sosok "S" yang akan menjadi cawagub Ridwan Kamil di Pilkada DKI Jakarta 2024 pada 19 Agustus mendatang.
KIM merupakan partai pendukung Prabowo-Gibran pada Pilpres 2024 yang terdiri dari, Partai Gerindra, Partai Golkar, PAN, Partai Demokrat, empat partai non-parlemen yaitu PBB, Partai Gelora Indonesia, PSI, Partai Garuda, dan Prima.
RK sendiri sebelumnya telah membocorkan nama cawagubnya akan diumumkan setelah 17 Agustus-an.
"Secara resminya kami sepakat akan mengumumkan pada tanggal 19 Agustus, kemungkinan siang atau sore.
Saksikan tanggal mainnya," ujar Dasco di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Rabu.
Terkait apakah semua partai KIM "Plus" akan hadir dalam pengumuman itu, Dasco mengaku belum tahu.
Dia menyebut masih merencanakan apakah semua partai akan hadir atau tidak.
"Ya nanti untuk mengumumkannya, apakah kemudian berapa partai atau semua partai, kita akan rencanakan nanti," ucapnya Saat ditanya apakah sosok "S" yang dimaksud adalah kader senior PKS Suswono, Dasco mengakui nama Suswono memang beredar.
(Kompas.com)
| Terungkap Penyakit Lisa Mariana, Mangkir Pemeriksaan Tapi Kepergok Live di Rumah, Pengacara: Wajar |
|
|---|
| Tawa Atalia Praratya Saat Lisa Mariana Jadi Tersangka, Bakal Ikut Rujuk dengan Ridwan Kamil ? |
|
|---|
| Resmi Jadi Tersangka Pencemaran Nama Baik Ridwan Kamil, Lisa Mariana Mendadak Rujuk dengan Suami |
|
|---|
| Gaya Tengil Lisa Mariana Bareng Suami, Sempat Ditalak 3, Kini Remi Rujuk Usai Jadi Tersangka |
|
|---|
| Usai Hasil Tes DNA Tak Sesuai Tuduhan, Lisa Mariana Kini Resmi Jadi Tersangka Pencemaran Nama Baik |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.