Viral di Media Sosial
Gertak Sambal Pelajar Pandeglang Saat Duel di Lapangan, Todongkan Pistol yang Isinya Bukan Peluru
Geretak Sambal Pelajar Pandeglang Saat Duel di Lapangan, Todongkan Pistol yang Isinya Bukan Peluru
Penulis: Sanjaya Ardhi | Editor: Ardhi Sanjaya
TRIBUNNEWSBOGOR.COM -- Video pelajar todongkan senjata api viral di media sosial.
Dia menodongkan senjata api pada pelajar lain yang diduga merupakan musuhnya.
Dalam video awalnya ada dua orang remaja yang sedang berduel.
Mereka berkelahi berdua di tengah lapangan.
Saat sejumlah teman dari yang duel hendak mendekat, ada satu pelajar lain yang maju sambil menodongkan senjata.
Sedangkan satu pelajar lain menentang senjata tajam
"Woi tembakeun siah ku aing yeuh. (Woi gua tembak nih lu)," begitu ucapnya.
Sontak semua remaja yang menjadi musuhnya langsung kocar-kacir.
Hasil penelusuran peristiwa itu terjadi di Kecamatan Casadasari, Kabupaten Pandeglang, Banten. pada Selasa (5/11/2024) siang.
Polisi dari Polres Pandeglang kemudian mengamankan sejumlah remaja pada Kamis (7/11/2024).
Kanit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Polres Pandeglang, Ipda Robert Sangkala menerangkan ada tiga orang yang diamankan.
"Mengamankan beberapa siswa yang viral duel di lapangan bola," katanya seperti dikutip dari Kompas.com.
Polisi menyita barang bukti dari 3 orang tersebut.
Satu barang bukti berupa senjata api yang dipakai menodong musuh di lapangan Pandeglang.
Dari hasil pemeriksaan ternyata senjata itu hanya sebuah korek api.
Baca juga: Tawuran Gangster di Citeureup Bogor Telan Korban Jiwa, 1 Orang Tewas dan 1 Lagi Kritis
"Senjata api tersebut merupakan korek api berbentuk pistol," terangnya.
Beruntungnya tidak ada korban dari peristiwa tersebut.
Berdasar pengakuan pelajar sudah dua kali melakukan duel.
Duel dilakukan pada hari yang sama.
Baca juga: Gangster Terlibat Tawuran di Citeureup Bogor, Satu Orang Tewas dan Satu Luka Berat
Pada duel yang kedua, siswa mengeluarkan senjata berupa golok panjang dan korek api berbentuk pistol.
"Salah satu siswa mengeluarkan senjata tajam jenis gobang dan korek api berbentuk pistol," katanya.
Kemudian seorang siswa merekam hingga menjadi viral di media sosial.
"Direkam oleh salah satu teman siswa yang kemudian viral di media sosial," katanya.(*)
Ikuti saluran Tribunnews Bogor di WhatsApp:
https://whatsapp.com/channel/0029VaGzALAEAKWCW0r6wK2t
| Sosok Pemuda Bejat yang Lecehkan Wanita Saat Sedang Sholat, Fetish Pelaku Terbongkar Lewat Isi HP |
|
|---|
| Cerita Suami Viral Robohkan Rumah di Sragen, Murka Istri Selingkuh dengan Teman, Anaknya Dukung |
|
|---|
| Tak Sesabar Daehoon, Warga Korea Ini Ngamuk di Mobil Terjebak Macet Jakarta, Tak Cuma Sekali Berulah |
|
|---|
| Kisah Neneng 'Kebiri' Pria yang Melecehkannya Kembali Viral, Begini Ternyata Cerita Lengkapnya |
|
|---|
| Viral Kabar Daehoon Gugat Cerai Usai Diselingkuhi, Jule Diisukan Mau Berpisah Dengan Syarat Ini |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bogor/foto/bank/originals/Geretak-Sambal-Pelajar-Pandeglang-Saat-Duel-di-Lapangan.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.