Keberadaan Mahasiswi Saat Dokter Koas Dipukuli, Dibanding-bandingkan dengan Anak Pejabat Lain
Mahasiswi pemicu dokter koas dipukuli kini dibanding-bandingkan dengan anak pejabat lainnya.
Penulis: Vivi Febrianti | Editor: Vivi Febrianti
TRIBUNNEWSBOGOR.COM -- Mahasiswi pemicu dokter koas dipukuli kini dibanding-bandingkan dengan anak pejabat lainnya.
Mahasiswi bernama Lady Aurellia itu kini dijuluki anak mama setelah video dokter koas dipukuli viral di media sosial.
Dokter koas bernama Lutfi dipukuli sopir ibunda Lady di sebuah cafe di Jalan Demang Lebar Daun, Palembang.
Lutfi merupakan mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Sriwijaya Palembang.
Ia ditunjuk sebagai ketua stase yang biasa membuat jadwal jaga para dokter koas.
Rupanya Lady tidak setuju dengan jadwal yang dibuat oleh Lutfy sehingga meminta bantuan ibunya.
Sang ibu mengajak Lutfi bertemu untuk membicarakan jadwal jaga sang anak.
Saat itu ibunya datang bersama seorang sopir yang kemudian dalam video viral itu tampak memukuli Lutfi.
Sementara Lutfi datang bersama dua koas perempuan.
Pada video itu terlihat sopir yang berbaju merah itu memegang kepala Lutfi.
Keduanya kemudian dilerai oleh orang-orang yang ada di cafe itu.
"Emang konyol dek, ngomong baik-baik," kata ibunda Lady kepada Lutfi.
Bahkan sang sopir juga terlihat berteriak sambil menujuk ke arah sang dokter koas.
"Kami sudah baik-baik," kata Lutfi.
Namun saat itu sang sopir langsung memukuli Lutfi secara membabi buta.
| Unggah Video Terakhir Dosen Jambi Sebelum Dibunuh Polisi, Mahasiswi Pilu: Beristirahatlah Ibu Cantik |
|
|---|
| Nasib 3 Calon Dokter yang Ledek Kematian Timothy Anugerah, Belum Minta Maaf, Kini Diisukan Kabur |
|
|---|
| Teka-teki Ayah dari Anak yang Dikandung Anti Puspitasari, Ibu Hamil Tewas Saat Open BO, Suami Yakin |
|
|---|
| Curhatan Ibu Hamil Soal Open BO Sebelum Tewas di Hotel, Ngaku Jadwal Padat ke Febri: Sibuk |
|
|---|
| Syarat Ibu Hamil ke Febri Sebelum Check In Hotel, Anti Puspitasari Minta 2 Ronde, Tak Pakai Pengaman |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.