KRONOLOGI Penjual Tisu di Batam 3 Kali Dihajar Petugas, Satpol PP Beri Pengakuan Berbeda
Penjual tisu itu sempat viral di media sosial karena atraksi tongkatnya di Simpang Laluan Madani.
TRIBUNNEWSBOGOR.COM -- Seorang penjual tisu bernama Muhammad Abdullah (25) di Batam lapor polisi setelah mendapatkan tindakan kekerasan oleh petugas Dinas Sosial (Dinsos) dan Satpol PP Batam saat berjualan
Penjual tisu itu sempat viral di media sosial karena atraksi tongkatnya di Simpang Laluan Madani.
Bahkan, dia mendapatkan julukan Sun Go Kong Batam lantaran kebolehannya atraksi menggunakan tongkat.
Terkini, pria itu mengaku sudah tiga kali dianiaya oleh petugas dan sempat melaporkan kejadian ini ke Polresta Barelang.
Namun, laporan itu tak kunjung ditindaklanjuti meski dia sudah memberi bukti visum dari rumah sakit.
"Pas pertama saya sabar, saya ikhlas. Yang kedua, karena kekerasan, saya lapor ke Polresta Barelang, buat visum di RS Awal Bros, bayar Rp780 ribu. Itu juga uang hasil pinjam-pinjam," ungkap Abdullah.
Setelah visum, ia kemudian membawa hasil surat itu dan membuat laporan ke Polresta Barelang.
Namun, hampir dua bulan berlalu, kasusnya tak juga diproses lebih lanjut.
"Tadi ada yang bantu nelfon ke Polsek Sekupang, katanya kasus saya diminta damai. Saya terkejut, sejak kapan saya minta damai?" ujar Abdullah heran.
Dia mengaku tak pernah bertemu langsung dengan Kadinsos atau pihak Dinsos lainnya untuk mediasi.
Saat ini, ia kembali melaporkan insiden terbaru ke Polresta Barelang.
Menurutnya, laporan sebelumnya sempat dilimpahkan ke Polsek Sekupang, meski ia sendiri tak tahu perkembangan pastinya.
"Saya enggak tahu kenapa kasusnya enggak naik. Saya hanya ingin keadilan, bukan damai yang entah dari mana datangnya," ujarnya.
Kronologi
Saat ditemui di kawasan RS Awal Bros, Abdullah mengatakan, insiden itu terjadi Rabu (26/3/2025) sekira pukul 16.00 WIB.
Siap-siap, PKL di Jalan Mayor Oking Kota Bogor Bakal Ditertibkan Satpol PP, Dipindah ke Lokasi Ini |
![]() |
---|
Akses Keluar Masuk Penumpang Stasiun Bogor Ditambah, Satpol PP Bakal Usir PKL di Jalan Mayor Oking |
![]() |
---|
Debat PKL Pasar Bogor dengan Satpol PP, Tolak Dipindahkan, Minta Waktu Sampai Lebaran |
![]() |
---|
Satpol PP Gagal Pindahkan Pedagang Kaki Lima Pasar Bogor ke Sukasari, Penertiban Tanpa Hasil |
![]() |
---|
Personel Satpol PP Kota Bogor Pukul Mahasiswa Pendemo di DPRD, Langsung Disanksi 3 Bulan |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.