Antisipasi Kemacetan, Tol Jagorawi Arah Puncak Bogor Saat Ini Diberlakukan Contraflow
Jasa Marga bekerja sama dengan kepolisian menerapkan rekayasa lalu lintas berupa contraflow di Tol Jagorawi arah Puncak Bogor, Jawa Barat.
TRIBUNNEWSBOGOR.COM -- Jasa Marga bekerja sama dengan kepolisian menerapkan rekayasa lalu lintas berupa contraflow di Tol Jagorawi arah Puncak Bogor, Jawa Barat, Sabtu (5/4/2035) pukul 06.40 WIB.
Senior Manager Representative Office 1 Jasamarga Metropolitan Tollroad Regional Division, Alvin Andituahta Singarimbun, mengungkapkan, sistem contraflow diberlakukan untuk mengantisipasi peningkatan volume lalu lintas terkait aktivitas wisata dan silaturahmi pada H+4 Lebaran 2025.
“Atas diskresi kepolisian, Jasamarga berlakukan contraflow Km 44+500 sampai dengan Km 46+500 ruas Tol Jagorawi arah Puncak,” kata Alvin dalam keterangannya, Sabtu.
Jasa Marga mengimbau pengguna jalan untuk mengantisipasi rute perjalanan agar dapat mengoptimalkan rekayasa lalu lintas yang sedang berlaku.
“Kami juga mengimbau pengguna jalan untuk dapat memastikan kecukupan saldo kartu elektronik sebelum memulai perjalanan,” ujar dia.
Alvin berujar, hal tersebut untuk menghindari kepadatan ketika bertransaksi di gerbang tol.
Terlepas dari itu, pengguna jalan diminta untuk mematuhi rambu lalu lintas dan mengikuti arahan petugas di lapangan.
(Kompas.com)
| Bersaing Ketat dalam AMSO 2025, 5 Siswa Sekolah Angkasa Bogor Lolos ke Babak Final |
|
|---|
| Viral Polisi Disogok Rp100 Ribu saat Berhentikan Mobil Mewah di Bogor, Kasatlantas: Tetap Ditilang |
|
|---|
| Keren! Petani Cabai Asal Cigombong Bogor Tembus Pasar Internasional, Manisannya Digemari Warga Eropa |
|
|---|
| Mirisnya Hotel Tertua di Kota Bogor, Nyaris Roboh Ditelan Zaman, Dulu Sempat Jadi Lokasi Syuting |
|
|---|
| Identitas Mayat Pria di Pinggir Tol Jagorawi Terungkap, Ternyata Driver Ojol Asal Depok |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bogor/foto/bank/originals/Contraflow-Tol-Jagorawi-Arah-Puncak.jpg)