Kesaksian Korban Erupsi Gunung Marapi Sebelum Dievakuasi, Sempat Telepon Kakak: Kaki Mau Patah
Sebuah video yang memperlihatkan seorang pendaki wanita terjebak di Gunung Marapi, viral di media sosial. Korban sempat menelepon keluarganya
TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Kesaksian korban erupsi Gunung Marapi yang belum dievakuasi akhirnya terungkap.
Ternyata korban sempat menelepon keluarganya saat Gunung Marapi eruspi.
Yasirli Amri, mahasiswa Politekni Negeri Padang mengurai detik-detik saat ia jadi korban erupsi Gunung Marapi.
Untuk diketahui, Yasirli merupakan satu dari 12 pendaki Gunung Marapi yang saat ini masih belum ditemukan.
Sepupu Yasirli, Ahmad Gandi Sabri (28) mengatakan, Yasirli mendaki Gunung Marapi pada Jumat (1/12/2023).
Yasirli berangkat bersama teman kampusnya yang berjumlah 18 orang.
"Adik saya itu sempat minta izin untuk berangkat ke orang tuanya dan diizinkan," kata Sabri, Senin, melansir TribunPadang.com.
Memasuki hari ketiga sejak Yasirli berangkat atau setelah Gunung Marapi meletus, ia menghubungi ayahnya melalui sambungan telepon sekira pukul 17.30 WIB.
Dalam komunikasi itu, anak bungsu dari dua bersaudara itu menyebut, lokasinya di sekitaran cadas dan terakhir bersama rombongan di dekat tugu Abel.
Kepada ayahnya, Yasirli mengatakan, dirinya kehausan dan sudah tidak kuat lagi berjalan.
"Di telepon itu, ia menyebut bahwa dirinya haus, kakinya rasa mau patah dan tidak sanggup lagi berjalan," terang Sabri.
Yasirli juga mengirimkan video singkat ke keluarga.
Setelahnya, ia tak bisa lagi dihubungi.
Baca juga: Misteri Keberadaan 20 Pendaki yang Terjebak di Gunung Marapi Erupsi, Terkuak Kondisi Korban Selamat
Tubuh Zharifah Zahrim Febrina Diselimuti Abu
Sementara itu, sebuah video yang memperlihatkan seorang pendaki wanita terjebak di Gunung Marapi, viral di media sosial.
Dalam video yang beredar, tampak seorang wanita berambut panjang tubuhnya diselimuti abu erupsi.
| Pengakuan Ibu Tiri Kejam Aniaya Bocah di Bogor hingga Tewas, Gelagat Tak Wajar Ayah Korban Disorot |
|
|---|
| Selamat dari Maut, Sopir Elf Rombongan Asal Bogor yang Masuk Jurang di Lampung Alami Luka Parah |
|
|---|
| 4 Kejanggalan Kematian Brigadir Esco Dibunuh Istri Sesama Polisi, Firasat Ibu Korban Terbukti Benar |
|
|---|
| Terkuak Fakta Baru Santri di Bogor Tewas Dianiaya, Pelaku Lebih dari Satu? Dagu Korban Dibuat Patah |
|
|---|
| Dedi Mulyadi Syok Dengar Detik-detik Santri Dibunuh di Bogor, Korban Diserang Saat Tidur: Sadis! |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.