Bogor Istimewa
Kabupaten Bogor Istimewa Dan Gemilang

KDM Ngaku Tak Niat Jatuhkan Aqua, Kini Larang Perusahaan Itu Bantu Bangun Jalan: Duit Pemprov Cukup

Belakangan soal perusahaan air minum kemasan Aqua yang disidak Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi heboh di media sosial.

|
Penulis: Naufal Fauzy | Editor: Naufal Fauzy
KDM Channel
KDM SIDAK AQUA - Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi saat meninjau pabrik Aqua. Perusahaan air minum ini belakangan heboh soal sumber mata air. KDM ngaku tak ada niat menjatuhkan perusahaan tersebut. 

"Aqua menggunakan air dari akuifer dalam yang merupakan bagian dari sistem hidrogeologi pegunungan," tulis Aqua dalam klarifikasinya.

Dalam postingan TikTok KDM yang terbaru pada Minggu (26/10/2025), KDM membongkar andil perusahaan air minum ini ke lingkungan.

Rupanya, perusahaan Aqua punya andil dalam pembangunan jalan.

Baca juga: Dedi Mulyadi Bongkar Rahasia Aqua, Ternyata Bukan dari Mata Air Alami, Lokasi Sumur Bor Terungkap

Perusahaan sampai mengeluarkan anggaran Rp 1 Miliar lebih per tahun untuk membantu membangun jalan melalui kerja sama dengan Pemda.

Namun KDM kini melarang perusahaan menyumbang lagi untuk jalan tersebut.

"Jalan, teteh gak usah ngasih lagi partisipasi jalan, perusahaan gak usah, karena itu tanggung jawab Pemprov," kata KDM berbincang dengan karyawan Aqua.

"Itu tahun depan gak boleh lagi, uang Rp 1 Miliar itu bangunin rumah rakyat miskin sekitar sini," sambung KDM.

Dengan uang itu, kata KDM, perusahaan bisa membangun sekitar 20 rumah warga miskin per tahun.

"Gak usah lagi, Pemda gak usah disumbang-sumbang bangun jalan, duit (pemprov) cukup," ungkapnya.

Baca berita Tribunnews Bogor lainnya di Google News

Ikuti saluran Tribunnews Bogor di WhatsApp: https://whatsapp.com/channel/0029VaGzALAEAKWCW0r6wK2t

 

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved