Kota Bogor Jadi Tuan Rumah, Ratusan Atlet Tarung Derajat Adu Kualitas Menuju Porprov 2026

Dedie Rachim bangga Kota Bogor dipercaya menjadi tempat penyelenggaraan babak kualifikasi Tarung Derajat tahun ini.

Editor: Tsaniyah Faidah
Istimewa/Pemkot Bogor
Ratusan atlet Tarung Derajat dari berbagai daerah di Jawa Barat memadati GOR Gymnasium IPB, memulai persaingan sengit demi merebut tiket menuju Porprov XV Jawa Barat 2026. 

TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Sebanyak 235 atlet Tarung Derajat dari 25 kota/kabupaten se-Jawa Barat mengikuti Babak Kualifikasi (BK) Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XV Jawa Barat Tahun 2025 yang digelar di GOR Gymnasium Sekolah Vokasi IPB, Jalan Lodaya II, Kota Bogor, Jumat (14/11/2025).

Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim, menyampaikan rasa bangganya karena Kota Bogor dipercaya menjadi tempat penyelenggaraan babak kualifikasi cabang olahraga (cabor) Tarung Derajat tahun ini.

Ia menyampaikan, pelaksanaan BK Porprov ini menjadi tahap penting dalam menentukan atlet-atlet yang akan berlaga di Porprov XV Jawa Barat 2026 mendatang. 

Selain itu, kegiatan ini juga menjadi bagian dari rangkaian persiapan Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor sebagai salah satu tuan rumah penyelenggaraan Porprov tahun 2026.

“Ini sebuah kehormatan dan kesempatan bagi Kota Bogor menyelenggarakan BK Porprov XV Jawa Barat 2025 ya. Ini juga menjadi sebuah pengalaman berharga bagi kami, terutama Pemkot Bogor di tahun 2026 akan menjadi salah satu tuan rumah Porprov XV Jawa Barat,” ucap Dedie Rachim

Ia menjelaskan bahwa Tarung Derajat merupakan cabor kebanggaan yang lahir dari Jawa Barat dan kini telah diakui secara nasional bahkan internasional.

“Kita senang dan bangga karena tarung derajat adalah cabor yang muncul dari tanah Jawa Barat dan sampai dengan sekarang ini sudah dikenal di mancanegara, apalagi di tingkat nasional,” jelasnya.

Dedie Rachim juga menyampaikan harapan besar agar Tarung Derajat dapat menjadi salah satu penyumbang medali emas terbanyak bagi kontingen Jawa Barat di Pekan Olahraga Nasional (PON) 2028 di Nusa Tenggara Barat (NTB).

“Kita juga tentu punya harapan besar kepada cabor tarung derajat sebagai penyumbang medali emas terbesar untuk kontingen Pekan Olahraga Nasional (PON) Jawa Barat di kegiatan PON tahun 2028 di NTB,” ujarnya.

Tak hanya itu, Dedie Rachim turut berpesan kepada seluruh atlet agar tetap menjaga nilai sportivitas, menjunjung tinggi nilai persaudaraan, dan terus bersemangat dalam setiap jenjang pertandingan.

“Semua proses kompetisi secara berjenjang tentu harus dilaksanakan. Untuk itu, saya pesan kepada seluruh atlet tetap semangat, jaga sportivitas, jaga kehormatan, saling sayang menyayangi, sesuai dengan nilai-nilai kita yaitu silih asih, silih asah, dan silih asuh,” tandas Dedie Rachim

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved