Bogor Istimewa
Kabupaten Bogor Istimewa Dan Gemilang

Tawuran Pelajar di Pondok Rajeg Terjadi Saat Isi Bensin, Polisi: Mereka Sudah Janjian

Gerombolan pelajar tersebut membawa senjata tajam dan menyerang pelajar lainnya hingga menyebabkan sejumlah korban terluka.

Penulis: Naufal Fauzy | Editor: Damanhuri
Dok Warga
Aksi tawuran di depan SPBU yang berada di dekat Taman Makam Pahlawan Pondok Rajeg, Kelurahan Pondok Rajeg, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor. 

Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Naufal Fauzy

TRIBUNNEWSBOGOR.COM, CIBINONG - Pecahnya tawuran pelajar kejutkan warga di sekitaran SPBU kawasan Pondok Rajeg, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat pada Senin (5/12/2022) petang.

Anggota Polsek Cibinong pun langsung meluncur ke TKP kejadian pasca mendapat informasi.

Sebelum sampai di TKP, anggota Babinkamtibmas di perjalanan berpapasan dengan gerombolan tersebut yang mana ada sekitar 50 orang berboncengan menggunakan sepeda motor.

"Mereka ke arah Depok melewati depan Kelurahan Pondok Rajeg dan langsung dilakukan pengejaran," kata Kapolsek Cibinong AKP Adhimas Sriyono Putra kepada wartawan, Selasa (6/12/2022).

Namun gerombolan tersebut berhamburan kabur saat dikejar.

Baca juga: Tawuran Pelajar di Cibinong Bogor Pecah Menjelang Maghrib, Saksi Mata: Ada yang Kebacok

Kapolsek menjelaskan, dari keterangan saksi-saksi bahwa peristiwa itu melibatkan sejumlah pelajar yang saat kejadian tengah mengisi bensin di SPBU Pondok Rajeg.

"Ada 6 anak SMA masuk ke pom bensin, dua anak sedang isi BBM, 4 anak lagi stay di parkiran," kata AKP Adhimas Sriyono Putra.

Jelang beberapa menit, ada gerombolan pelajar lain yang datang dari arah Gang Kancil.

Tepat di depan SPBU, mereka menyerang 6 pelajar tersebut.

"Sepertinya sudah direncanakan karena anak SMA yang tiba di lokasi langsung sudah mengetahui," katanya.

Gerombolan pelajar tersebut membawa senjata tajam dan menyerang pelajar lainnya hingga menyebabkan sejumlah korban terluka.

Salah satu dari mereka juga ada yang merekam tawuran tersebut seperti sedang membuat konten video.

"Tawuran ini seperti sudah janjian dan keduanya saling tantang melalui media sosial, karena lawannya sudah langsung tahu titik lokasi tawuran," ungkap Kapolsek.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved