Persikabo 1973
Bertandang ke Markas Persikabo 1973 Tanpa Carlos Fortes, M Ridwan Sebut Tak Ada Masalah
M Ridwan tak mempermasalahkan absennya Carlos Fortes pada laga tandang kontra Persikabo 1973 di Stadion Pakansari, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor
Penulis: Muamarrudin Irfani | Editor: Damanhuri
Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Muamarrudin Irfani
TRIBUNNEWSBOGOR.COM, CIBINONG - Pelatih sementara PSIS Semarang, M Ridwan tak mempermasalahkan absennya Carlos Fortes pada laga tandang kontra Persikabo 1973 di Stadion Pakansari, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor.
Seperti diketahui, Carlos Fortes harus kembali menepi karena cedera otot yang dialaminya belum pulih 100 persen.
Mantan pemain Persib Bandung itu mengatakan absennya striker berambut gimbal tersebut tak mempengaruhi performa tim berjuluk Laskar Mahesa Jenar.
Pasalnya, kata dia, absennya striker kelahiran Portugal tersebut bukanlah yang pertama kalinya, sehingga bukan suatu hal yang baru bagi timnya.
"Carlos Fortes sudah tidak bermain di dua laga terakhir dan lawan Persik Kediri bermain hanya 20 menit, jadi kalau bermain tanpa Carlos Fortes kami sudah berpengalaman," ujarnya kepada wartawan di Stadion Pakansari, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, Senin (20/2/2023).
M Ridwan mengatakan, akan memaksimalkan penyerang lokal yang dimiliki oleh PSIS Semarang, yakni Hari Nur Yulianto.
"Jadi saya fikir tidak ada masalah, karena di pertandingan pertama setelah tanpa Carlos Fortes kami memainkan Hari Nur dan Hari Nur bisa cetak gol," katanya.
Sebagai informasi, PSIS Semarang akan bertandang ke markas Persikabo 1973 dalam lanjutan BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Pakansari.
Pada pekan ke-26 ini, kick off akan dimulai pukul 17.00 WIB dan akan disiarkan secara langsung di Indosiar.
Jaga Bumi dari Pemanasan Global, Persikabo 1973 Tanam Pohon di Area Stadion Pakansari |
![]() |
---|
Bukan Karena Konflik, Manajemen Persikabo 1973 Beberkan Alasan Pelatih Djajang Nurdjaman Cabut |
![]() |
---|
Tangis Haru Djajang Nurdjaman Terima Bantuan Ultras Persikabo dan Pesan Persaudaraan Jakmania Bogor |
![]() |
---|
Nama Rini Menggema di Stadion Pakansari, Ini Sosoknya, Dianggap Bertanggung Jawab di Persikabo 1973 |
![]() |
---|
Manajemen Persikabo 1973 Dicap Tak Becus, UPCS Bergerak Suarakan Kekecewaan |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.