Pura-pura Jadi Konsumen, Dua Pria di Cibubur Rudapaksa dan Rampas Harta Milik SPG Mobil

Dua pelaku yang berinisial R (30) dan J (30) ini sudah merencanakan niat bejatnya. Hal itu diungkapkan oleh Kasubdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro

Editor: Reynaldi Andrian Pamungkas
SHUTTERSTOCK
Ilustrasi, SPG mobil di Cibubur dirudapaksa konsumennya 

TRIBUNNEWSBOGOR.COM - N sales promotion girl (SPG) mobil di Cibubur, Jakarta Timur, dirudapaksa dan dirampas barang berharganya oleh konsumennya.

Dua pelaku yang berinisial R (30) dan J (30) ini sudah merencanakan niat bejatnya.

Hal itu diungkapkan oleh Kasubdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya, AKBP Titus Yudho Ully.

"Sebelumnya memang sudah ada omongan-omongan seperti perencanaan, akan tetapi ini masih kami dalami karena baru kami tangkap," jelas Yudho kepada wartawan, Kamis (15/6/2023).

"Atau ada modus apalagi yang ada di balik ini, masih kami dalami," imbuh dia.

Menurut Yudho, dua pelaku juga sudah mengincar korban.

"Korban yang ini (target)," kata dia.

Selain itu, polisi juga sedang mendalami apakah kedua pelaku mengenal korban atau tidak.

"Itu masih kami dalami, apakah pelaku sudah kenal lama dengan korban atau belum. Ini masih membutuhkan pemeriksaan lebih lanjut," tutur Yudho.

"Namun, mereka berdua, pelaku R dan J ini saling mengenal dan berteman," tambah dia.

Yudho mengatakan, kedua pelaku tidak memiliki pekerjaan tetap alias bekerja serabutan.

Mereka mencuri barang berharga korban untuk menghidupi keluarga masing-masing.

"Background kedua pelaku tidak bekerja secara tetap. Bekerja seperti serabutanlah," ucap Yudho.

Baca juga: Bejat, Guru Ngaji di Garut Rudapaksa 17 Muridnya, Korban Diimingi Uang Rp5 Ribu hingga Diajak Nginap

Adapun kedua pelaku memerkosa korban pada Sabtu (10/6/2023) lalu.

Yudho mengatakan, kedua pelaku awalnya berjanji untuk membeli mobil yang dipasarkan oleh korban.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved