Ramadhan 2024
Hukum Menyikat Gigi Saat Puasa Ramadhan 2024, Waspada Jika Kumur-kumur Berlebihan
Tak jarang orang melakukan sikat gigi ketika sedang berpuasa karena mulut akan terasa tidak enak akibat tidak mengonsumsi makanan apapun.
TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Terkadang saat menjalani ibadah puasa mulut akan terasa tidak enak, termasuk saat Ramadhan 2024.
Maka dari itu, tak jarang orang melakukan sikat gigi ketika sedang berpuasa.
Lantas, sebenarnya apakah boleh menyikat gigi saat sedang berpuasa di bulan Ramadhan 2024 ini?
Kehati-hatian saat sikat gigi harus diperhatikan, sebab jika ada material yang masuk ke tenggorokan, baik air, pasta gigi, atau bulu dari sikat gigi, maka puasanya batal. Meskipun dilakukan tanpa sengaja.
لو استاك بسواك رطب فانفصل من رطوبته أو خشبه المتشعب شئ وابتلعه افطر بلا خلاف صرح به الفورانى وغيره
Artinya: Jika ada orang yang memakai siwak basah. Kemudian airnya pisah dari siwak yang ia gunakan, atau cabang-cabang (bulu-bulu) kayunya itu lepas kemudian tertelan, maka puasanya batal tanpa ada perbedaan pendapat ulama. Demikian dijelaskan oleh al-Faurani dan lainnya. (Abi Zakriya Muhyiddin bin Syaraf an-Nawawi, al-Majmu’, Maktabah al-Irsyad, Jeddah, juz 6, halaman 343)
Dapat disimpulkan bahwa menyikat gigi ketika sedang berpuasa diperbolehkan, namun tidak boleh sampai menelan pasta gigi atau cair.
Baca juga: Ramadhan 2024: Mencicipi Makanan Saat Berpuasa, Apakah Boleh? Ini Hukumnya
Dianjurkan bila memang Anda ingin menyikat gigi, hendaknya tidak memakai pasta gigi untuk menghindari hal-hal yang dapat membatalkan puasa, seperti menelan sesuatu melewati kerongkongan.
Selain itu, ketika berpuasa juga dianjurkan untuk menghindari berkumur secara berlebihan.
أَمَّا الصَّائِمُ فَلَا تُسَنُّ لَهُ الْمُبَالَغَةُ بَلْ تُكْرَهُ لِخَوْفِ الْإِفْطَارِ كَمَا فِي الْمَجْمُوعِ
Artinya: Adapun orang yang berpuasa maka tidak disunnahkan untuk bersungguh-sungguh dalam berkumur karena khawatir membatalkan puasanya sebagaimana keterangan yang terdapat dalam kitab al-Majmu` (Zakariya al-Anshari, Asna al-Mathalib Syarh Raudl ath-Thalib, Bairut-Dar al-Kutub al-Ilmiyyah, cet ke-1, 1422 H/2000 M, juz, 1, halaman 39)
| Hari Terakhir Puasa, Ini Bacaan Doa Akhir Ramadhan 2024 dan Amalan yang Bisa Dilakukan |
|
|---|
| Masih Ada Waktu, Cek Besaran Zakat Fitrah Ramadhan 2024 di Wilayah Jawa Barat, Termasuk Bogor |
|
|---|
| Sengaja Tak Keluarkan Zakat Fitrah Ramadhan 2024 Padahal Mampu, Ini Hukumnya! Bagaimana Jika Lupa? |
|
|---|
| Kapan Waktu Terakhir Bayar Zakat Fitrah Ramadhan 2024? Lengkap Tata Cara Membayarnya |
|
|---|
| Batas Waktu Pembayaran Zakat Fitrah Ramadhan 2024, Simak Pula Waktu yang Dianjurkan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bogor/foto/bank/originals/sikatgigi-puasa.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.