Cerita Siswa MAN 1 Cianjur Lolos dari Keracunan, Cuma Cicip MBG Sedikit: Curiga dengan Kondisinya
Seorang siswa kelas X MAN 1 Cianjur, Jawa Barat, selamat dari keracunan yang diduga disebabkan oleh sajian Makan Bergizi Gratis (MBG).
TRIBUNNEWSBOGOR.COM -- Seorang siswa kelas X MAN 1 Cianjur, Jawa Barat, selamat dari keracunan yang diduga disebabkan oleh sajian Makan Bergizi Gratis (MBG).
Meski demikian, siswa tersebut mengaku sempat merasakan gejala mual dan pusing setelah mencicipi sedikit dari makanan yang disediakan.
"Terasanya sekitar jam 2 siang, enggak tahu kenapa. Tapi teman-teman yang lain juga ada yang merasakan gejala sama, bahkan ada yang sampai muntah-muntah dan dibawa ke rumah sakit," ujar siswa tersebut kepada Kompas.com, Selasa (22/4/2025).
Ia mengungkapkan bahwa dirinya hanya mencicipi sedikit makanan karena merasa curiga dengan kondisinya.
"Enggak cuma saya, beberapa teman juga memutuskan untuk tidak makan," tambahnya.
Menurutnya, makanan yang disajikan terdiri dari mi, ayam suwir, gorengan oncom, dan semangka.
Meskipun masih merasa sedikit mual dan pusing, siswa tersebut mengaku kondisinya kini mulai membaik setelah mendapatkan perawatan.
Sebelumnya, Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Kabupaten Cianjur, Frida Laila Yahya, menyebutkan bahwa jumlah korban keracunan mencapai 38 orang.
Para korban mengalami gejala serupa, termasuk mual, pusing, dan muntah-muntah.
Mereka kini mendapatkan perawatan di dua rumah sakit, yakni RS Bhayangkara dan RSUD Sayang Cianjur.
Frida menjelaskan bahwa meskipun penyebab keracunan belum dapat dipastikan, pihaknya telah mengambil sampel makanan dari dapur umum yang memasok makanan tersebut.
"Semua korban merupakan siswa dari MAN 1 Cianjur. Kami juga menerima laporan adanya siswa dari sekolah lain yang mengalami gejala serupa," kata Frida.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Cicip Sedikit, Satu Siswa MAN 1 Cianjur Selamat dari Keracunan Diduga MBG"
Sindir Dirut Bank Orang Pinter Tapi Malas, Purbaya Akui Sengaja Bikin Mereka Pusing Tepuk Jidat |
![]() |
---|
BREAKING NEWS - Gempa Magnitudo 4,6 Guncang Sukabumi, Bogor Ikut Bergetar |
![]() |
---|
Beda Penampilan Anak Ramzi dan Denny Cagur Saat Upacara HUT ke-80 RI, Fabian Jadi Pengibar Bendera |
![]() |
---|
100 Siswa Insantama Latihan Kepemimpinan, Long March 60 KM dari Kota Bogor ke Cianjur |
![]() |
---|
Kasus Rudapaksa Brutal oleh 12 Orang di Cianjur Terungkap, Satu Pelaku Buron Ngumpet di Bogor |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.