Kabar Artis
Putus, Erika Carlina Terlanjur Pakai Nama Anak Pemberian Bravy, Bakal Balikan dengan DJ Panda?
Bravy mengakui berselingkuh jadi alasan mereka putus. Padahal, Erika Carlina sudah terlanjur menggunakan nama pemberiannya untuk anak.
Penulis: tsaniyah faidah | Editor: Tsaniyah Faidah
TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Hubungan Erika Carlina dengan Bravy telah kandas.
Bravy mengakui kandasnya hubungan dengan Erika Carlina karena ia berselingkuh.
Padahal, Erika Carlina sudah terlanjur menggunakan nama pemberian Bravy untuk anaknya.
Aktris Indonesia yang dijuluki Queen of Party ini memberikan nama anaknya Andrew Raxy Neil.
Nama Andrew dipilih karena Erika Carlina mengaku mengenal banyak orang baik yang memiliki nama tersebut.
Sehingga ia berharap anaknya tumbuh menjadi pribadi yang baik hati dan membawa kebaikan bagi orang sekitarnya.
Sementara Neil, lantaran beberapa tokoh dengan nama itu adalah orang pintar dan sukses.
Untuk nama tengah anak Erika Carlina, Raxy, adalah nama yang diberikan Bravy.
Dalam tayangan YouTube Denny Sumargo, Bravy mengaku memberikan nama Raxy untuk anak Erika Carlina.
Namun, Erika sempat menolak pemberian nama dari Bravy dengan satu alasan.
Menurut Erika Carlina, nama Raxy dianggap sebagai anak bandel sehingga ia menolaknya.
"'Enggak mau ah, nama anak dari kamu kayaknya bandel banget'," cerita Bravy menirukan ucapan Erika Carlina.
Meski sempat ditolak, rupanya Erika Carlina menyematkan nama pemberian Bravy di anaknya.
Ini terlihat saat Erika mengumumkan kabar kelahirannya, sekaligus nama dari sang bayi, Andrew Raxy Neil.
"Andrew Raxy Neil 01 August 2025," tulis Erika Carlina saat mengumumkan kelahiran anak pertamanya.
Baca juga: Emosi Bravy ke DJ Panda Pernah Diejek, Sengaja Manfaatkan Erika Carlina untuk Balas Dendam?
| Ngotot Ammar Zoni Minta Dibebaskan, Kondisinya di Lapas Nusakambangan Terungkap, Pacar: Janggal |
|
|---|
| Siap Dinikahi Ammar Zoni, Dokter Kamelia Bereaksi Ditanya Restu Anak Irish Bella: Saya Tahu Diri |
|
|---|
| Emosi Bravy ke DJ Panda Pernah Diejek, Sengaja Manfaatkan Erika Carlina untuk Balas Dendam? |
|
|---|
| Nekat Lamar Erika Carlina, Bravy Padahal Sudah Dikode Mantan Camer saat Minta Restu: Gue Mentok |
|
|---|
| Panggilan Sayang Lintang ke Bravy Terkuak, Kini Ngaku Cuma Bercanda Usai Erika Carlina Putus |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bogor/foto/bank/originals/Erika-Carlina-Terlanjur-Pakai-Nama-Anak-Pemberian-Bravy.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.