Dilema Wasit PSSI : Kalau Tidak Mau Ikut Perintah Pengaturan Skor, Tidak Akan Dapat Jadwal
Berdasarkan pengakuan perangkat pertandingan, setiap wasit yang tak menuruti perintah untuk mengatur skor, maka tidak akan dapat jadwal pertandingan.
Penulis: Vivi Febrianti | Editor: Yudhi Maulana Aditama
Najwa Shihab pun memastikan jawaban dari perangkat pertandingan tersebut.
"Jadi Persija yang mengeluarkan uang?," tanya Najwa Shihab.
"Ya. Jumlahnya, biasanya sekitar 20, cuma pada saat itu kita tidak tahu berapa, makanya saya kurang tahu," ungkapnya saat ditanya nominal.
Ia pun membenarkan kalau Persija Jakarta memang beberapa kali kerap meminta pengaturan skor.
"Beberapa kali sepengetahuan saya biasa dilakukan, dengan tarif Rp 20 juta," jawabnya.
Permintaan pengaturan skor itu, lanjutnya, dilakukan melalui LO-nya.
"Kalau persija itu biasanya mantan eksko PSSI, inisial F," tandasnya.(*)
Disclaimer : Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan dari pihak Persija Jakarta terkait pengakuan perangkat pertandingan.
