Dibebaskan Usai Curi Motor Demi Biayai Ibu, Agus Nangis Sujud Depan Ibunda, Jaksa: Coreng Nama Ortu
Agus yang bekerja sebagai penjahit di salah satu konveksi ini terpaksa mencuri motor karena desakan ekonomi untuk menghidupi ibunya.
Penulis: Uyun | Editor: Tsaniyah Faidah
"Tong sakali-kali deui, kudu jadi parhatian sabab Abah teh nyaah ka Agus (jangan sekali-kali lagi. Harus jadi perhatian, karena Abah sayang ke Agus)," ujar Jaja.
Kini, Agus pun sudah dinyatakan bebas dan bisa merawat ibunya lagi.
Setelah pembacaan sidang tersebut, Kejari Cimahi kemudian datang ke rumah Agus untuk memberikan sembako.
Mulai dari beras, telur, minyak goreng, dan lain-lain,
Ibunda Agus pun tak henti mengucapkan ucapan terima kasihnya.
Baca juga: Viral Pemuda Injak Kaca Mobil Mercy Sampai Pecah, Ternyata Tak Tahu Apa-apa, Polisi: Ikut Nimbrung
Nasihat dari Jaksa Agung
Restoratif justice ini dibacakan oleh Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kota Cimahi, di Kantor Kejaksaan Tinggi (Kajati) Jawa Barat, Jalan LLRE Martadinata, Kota Bandung, Selasa (25/1/2022).
Pembacaan Restorative Justice disaksikan langsung oleh Jaksa Agung ST Burhanuddin dan Jampidum Fadil Zumhana.
"Bahwa Restorative Justice terus kita jaga kualitasnya. Manfaat Restorative Justice buat masyarakat ini jangan diulangi lagi (meski) karena alasan ekonomi itu tidak dibenarkan.
Saya minta tidak ulangi lagi, kalau ulangi saya cabut. Kita tidak mau menyidangkan, walaupun kita bisa.
Tapi itulah Restorative Justice, bisa menghentikan demi hukum. Saya selaku pimpinan di Jampidum menyetujui," ujar Fadil Zumhana.
Jaksa Agung ST Burhanuddin menambahkan, pemberian Restorative Justice itu didasari adanya maaf dari pihak korban.
"Gus, hari ini jejak kamu menerima suratan. Kamu kasusnya tidak lagi sebagai tersangka, kamu sudah bebas dan ingat kebebasanmu itu tidak semata-mata atas kehendak Jaksa.
Yang utamanya ada kata maaf, dimaafkan oleh Pak Jaja, utamanya kamu harus berterima kasih kepada Pak Jaja karena dilepaskan dari segala tuntutan," ujar Burhanuddin.
Baca juga: Duet Anies Baswedan - Airlangga Disebut Cocok untuk Pilpres 2024, Relawan : Siapa Tahu Berjodoh
Burhanuddin juga berpesan agar Agus tak mengulangi perbuatannya.
