Bogor Istimewa
Kabupaten Bogor Istimewa Dan Gemilang

Klub Basket Borneo Hornbills Berganti Nama Jadi Bogor Hornbills, Siap Harumkan Nama Bogor di IBL

Kabupaten Bogor kini memiliki klub basket kebanggaan yang berkancah di Indonesian Basketball League (IBL) yakni Bogor Hornbills.

Penulis: Muamarrudin Irfani | Editor: Vivi Febrianti
TribunnewsBogor.com/Muammarudin Irfani
KLUB BASKET BOGOR - Klub basket Borneo Hornbills berganti nama menjadi Bogor Hornbills yang bermarkas di Gor Laga Tangkas Pakansari, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, Jumat (7/11/2025). 

Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Muamarrudin Irfani

TRIBUNNEWSBOGOR.COM, CIBINONG - Kabupaten Bogor kini memiliki klub basket kebanggaan yang berkancah di Indonesian Basketball League (IBL) yakni Bogor Hornbills.

Klub Bogor Hornbills ini sebelumnya bernama Borneo Hornbills yang bermarkas di Gor Laga Tangkas Pakansari, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor.

Bogor Hornbills lahir setelah adanya komunikasi antara Pemerintah Kabupaten Bogor dengan Borneo Hornbills.

Kini, Bogor Hornbills dengan warna hijaunya siap berlaga mengharumkan nama Bogor di kancah liga basket profesional di tingkat nasional.

Hal itupun disambut baik oleh Ketua Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) Kabupaten Bogor, Nurunnisa Setiawan.

Ia berharap dengan adanya Bogor Hornbills ini dapat membawa kemajuan bagi Bola Basket di Kabupaten Bogor.

"Di sepakbolanya kan ada Persikabo, di kita punya Bogor Hornbils itu bisa memicu semangat para atlet basket ya, karena kan setiap atlet itu punya idola masing-masing," ujarnya, Jumat (7/11/2025).

Wakil Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Bogor itu berharap, Bogor Hornbills dapat menciptakan atlet-atlet basket dari Bumi Tegar Beriman yang berprestasi.

Terlebih, kata dia, Bogor Hornbills juga melakukan pembinaan terhadap atlet basket Kabupaten Bogor.

"Jadi Bogor Hornbills ini tidak hanya fokus pada atlet mereka aja, tapi mereka juga mensupport atlet-atlet di Kabupaten Bogor dibina oleh mereka. Alhamdulullah kontribusinya ada banget," katanya.

Di samping itu, menurutnya sejauh ini klub profesional tersebut telah memberikan dampak positif bagi Kabupaten Bogor.

Ia menyebut keuntungan lain yang didapat Kabupaten Bogor adalah saat ini memiliki lapangan basket berstandar nasional yang bisa digunakan untuk pertandingan besar.

"Bisa dilihat lapangan itu baru, sekarang sudah jadi SNI, jadi bisa dipake untuk timnas," katanya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved